Seperti yang telah kita tahu, sudah cukup lama Microsoft mulai menerapkan adobe engine pada pdf viewer di Microsoft Edge, dimana berkat kerjasama Microsoft dan Adobe, fitur PDF Viewer di Edge telah mendapatkan lebih banyak fitur dan peningkatan yang sangat signifikan.

Namun, perlu diketahui bahwa penerapan Adobe Engine tersebut awalnya hanya tersedia untuk pengguna umum saja, dengan pengguna bisnis atau perangkat yang dikelola (managed devices) memiliki pilihan untuk tidak menerapkan perubahan tersebut.
Tetapi, ada kabar baru yang hadir dari Microsoft baru baru ini dengan mereka telah mengkonfirmasi rencananya untuk mulai memaksa semua pengguna termasuk bisnis untuk menggunakan Adobe Engine di PDF viewer Microsoft Edge.
Jadi kawan kawan, terkait hal tersebut melalui halaman resminya, mulai pada September 2025 nanti Microsoft akan mulai menerapkan Adobe PDF Engine sebagai default PDF Reader di Edge, sementara itu, legacy ending untuk Microsoft Edge akan dihapus diawal 2026 mendatang.
Dengan kata lain, nantinya bukan hanya pengguna umum saja yang dipaksa untuk menggunakan Adobe Acrobat PDF Engine di Edge, melainkan pengguna bisnis dan managed devices juga akan menggunakan teknologi yang sama, terlepas apakah perusahaan ingin menerapaknnya atau tidak.
Selain itu, engine PDF lama yang ada di Edge akan dihapus pada awal 2026 menandakan migrasi tersebut telah selesai. Yah mau bagaimanapun tentu engine dari Adobe ini memang lebih baik dibandingkan dengan Engine bawaan Edge yang lama, namun bagaimana menurutmu? coba komen dibawah guys.
Via : Microsoft