Fungsi Shortcut Win + C Masih Dipertimbangkan Microsoft!

Seperti yang kita tahu, dulu Win + C digunakan untuk membuka aplikasi Cortana di Windows 10, dan setelah itu kemudian digunakan untuk membuka aplikasi Copilot di Windows 11 (sebelum akhirnya dialih fungsikan menjadi ALT + Space dan bahkan tombol Copilot langsung yang ada di sejumlah keyboard perangkat keluaran baru.

Dan dikarenakan hal tersebut, fungsi Win + C masih nonaktif dan masih belum bisa pergunaakan (kecuali dengan melakukan remap key dan menggantinya secara manual.

Baca Juga : Microsoft Kirim Email Peringatan Berakhirnya Windows 10

Namun kawan kawan, menurut rumor terbaru seperti yang diinfokan oleh leaker @PhantomOfEarth di X, Microsoft tampaknya saat ini tengah berexperimental untuk menghadirkan kembali keyboard shortcut Win + C dimana nantinya akan memiliki fungsi yang sama seperti tombol Copilot di Keyboard, dimana dengan itu pengguna bisa mengaturnya secara manual di halaman Settings.

"Choose what happens when you press the Copilot key or Windows logo key + C"

Yang jadi pertanyaan adalah apakah nanti keyboard shortcut Win + C akan bisa dipisah dari tombol Copilot di Keyboard atau tidak, karena jika tidak dipisah maka itu akan membuat fungsinya menjadi double kan?, namun mari kita lihat nanti karena sampai saat ini belum ada informasi resmi yang dibagikan oleh Microsoft sendiri.

Bagaimana menurutmu? coba komen dibawah guys.

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation