Hore..Microsoft Kembali Merilis Update Windows Security yang Dulu Bikin Error

Hore..Microsoft Kembali Merilis Update Windows Security yang Dulu Bikin Error

Microsoft baru saja merilis security bulletin, MS14-045 untuk semua Windows. Beberapa saat lalu kita telah mendapatkan update patch dan kemudian ditarik kembali dari peredaran pada awal Agustus. Itu dikarenakan banyaknya pengguna Windows yang mengalami error. WinPoin menjadi salah satu pengguna yang tidak beruntung, mendapatkan error BSOD dengan notif kernel_data_inpage_error setelah update tersebut.

Security Bulletin MS14-045 telah dirilis untuk memperbaiki beberapa masalah kernel, yang menawarkan sebagian update kecil untuk penambahan fitur di Windows 8.1. Bulletin ini juga dirilis untuk Windows Vista dan Windows 7. Berikut kutipan Microsoft yang diambil dari blognya:

Beberapa pengguna Windows mengalami masalah dengan adanya update beberapa saat lalu. Segera setelah kami menyadari masalah tersebut, kami mulai mereview dan kemudian menarik update yang bermasalah. Kemudian kami mulai bekerja untuk kembali merilis update untuk memperbaiki hal tersebut.

Kamu bisa update patch terbaru dari Windows menggunakan fitur Windows Update otomatis. Bagi kamu yang sebelumnya belum update karena takut update, silahkan update Windows kamu.

via Microsoft

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation