Beberapa hari lalu kita mendapatkan preview update KB5022913 yang disebut dengan Moment 2 Update dan juga secara langsung mengubah Build OS menjadi 22621.1344.
Baca Juga : Resmi, Microsoft Rilis Windows 11 22H2 Moment 2 Update
Nah untuk kamu yang telah memperbarui Windows 11 ke Build terbaru ini, mungkin kamu sudah melihat dan mencoba sejumlah fitur baru yang dihadirkan tersebut, mencakup peningkatan search box, opsi recording di Snipping Tool dan lainnya, namun tahukah kamu bahwa update ini cukup banyak pengguna bahas sebagai update yang menjadi iklan Bing dan Edge.
Kenapa?, karena dalam release note update ini, Microsoft lebih banyak mengungkapkan dan memperkenalkan kemampuan dari Bing yang ditenagai AI di Taskbar Windows 11.
Jika kamu penasaran, silahkan kamu lihat halaman release note yang bisa kamu akses pada halaman berikut, dimana ada banyak sekali pengumuman dan informasi mengenai AI, Advanced AI, Bing dan Edge yang malah tidak berfokus pada fungsi dan update terbaru di Windows itu sendiri.
Dan secara umum mungkin bisa dikatakan bahwa update ini terutama release note dan pengumuman dari Microsoft bisa dikatakan sebagai iklan agar pengguna lebih banyak menggunakan fungsi search karena menurut Microsoft sudah lebih canggih dari sebelumnya.
Namun sayangnya bahkan jika Bing Chat dihadirkan di Windows Search, pengguna tidak bisa mengakses apapun secara langsung dan apa yang pengguna cari tetap akan dialihkan ke Microsoft Edge terlebih dahulu.
Padahal berdasarkan apa yang dikatakan Microsoft, fitur baru ini difungsikan untuk mempermudah pengguna, tapi realitanya tetap saja fitur ini tidak bisa berjalan tanpa Edge Chromium.
"Today, we take the next major step forward adding to the incredible breadth and ease of use of the Windows PC by implementing a typable Windows search box and the amazing capability of the new AI-powered Bing directly into the taskbar. Putting all your search needs for Windows in one easy to find location. The search box is one of the most widely used features on Windows, with over half a billion users every month, and now with the typable Windows search box and the new AI-powered Bing front and center to this experience you will be empowered to find the answers you're looking for, faster than ever before."
Tetapi begitu tentu update ini sebenarnya bukanlah update yang buruk, mengingat ada banyak fitur baru yang juga diperkenalkan, namun sayangnya Microsoft seolah lebih memfokuskan diri pada Bing dan Edge dalam release note update ini yang tentu membuat banyak pengguna protes mengenai hal ini.
Nah bagaimana nih menurutmu? komen dibawah guys.
Referensi : Windows Central, Neowin