Hari ini, Microsoft memberikan update pada aplikasi Camera. Tetapi perlu kamu ketahui bahwa update ini hanya tersedia pada pengguna Windows 10 Preview yang menggunakan Fast Ring.
- Baca Juga : Cara Mengganti Ring Program Windows Insider
Pada update kali ini, Microsoft melakukan beberapa perubahan tampilan pada aplikasi Camera, yaitu:
- Hamburger menu pindah dari kiri ke kanan dengan pilihan opsi photos, video dan panorama.
- Pro Mode, dimana kamu dapat mengaktifkan atau mematikan fitur ini. Mematikan Pro Mode hanya akan menampilkan fitur basic saja.
- Perbaikan dan peningkatan kinerja aplikasi itu sendiri.
Jadi jika kamu sering menggunakan aplikasi Camera di Windows 10, kamu dapat langsung melakukan perbaruan melalui Microsoft Store dan update ke versi 2018.1213.30.0.
Source aggiornamentilumia.it