Microsoft Rilis Update KB4549951 Untuk Windows 10 1903 & 1909

Seperti biasa, setiap hari selasa minggu kedua setiap bulan Microsoft selalu memberikan update yang biasa disebut dengan Patch Tuesday, dan kali ini 15 April 2020 update tersebut akhirnya meluncur untuk para pengguna Windows 10, termasuk itu Windows 10 1903 dan 1909.

Baca Juga: Apa itu Patch Tuesday di Windows 10? Berikut Penjelasannya!

Dalam halaman Release Notenya, Microsoft menghighlight beberapa update yang diantaranya adalah:

  • Updates to improve security when using Microsoft Office products.
  • Updates to improve security when Windows performs basic operations.
  • Updates for storing and managing files.

Selain itu ada juga perbaikan untuk Windows 10 1903 dan 1909 yang diantaranya mencakup Quality Improvement :

  • Addresses an issue that prevents certain apps from installing if they are published using a Group Policy Object.
  • Addresses an issue that prevents a wired network interface from obtaining a new Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP) IP address on new subnets and virtual LANs (VLAN) after wired 802.1x re-authentication. The issue occurs if you use VLANs that are based on accounts and a VLAN change occurs after a user signs in.
  • Security updates to the Microsoft Scripting Engine, Windows App Platform and Frameworks, Windows Cloud Infrastructure, Windows Virtualization, Microsoft Graphics Component, Windows Kernel, Windows Media, Windows Shell, Windows Management, Windows Fundamentals, Windows Virtualization, Windows Storage and Filesystems, Windows Update Stack, and the Microsoft JET Database Engine.

Selain itu Microsoft memberikan catatan bahwa rilis ini juga mencakup pembaruan untuk Microsoft Hololens. Sedangkan untuk Windows 10 1909, update yang diberikan mencakup semua perbaikan yang diberikan untuk Windows 10 1903.

Known issues?, untuk saat ini masih belum ada informasi yang diberikan mengenai Known Issues, dan mari kita berharap semoga tidak akan ada.

Nah untuk kamu yang belum mendapatkan update, kamu bisa langsung saja masuk ke Settings > Update & Security > Windows Update, dan klik Check For Updates.

Update, buat kamu yang ingin download manual, bisa juga mendownloadnya pada halaman Microsoft Update Catalog berikut. Untuk ukurannya sekitar 193 MB (x86) dan 358 MB (x64).

  • Windows 10 1903 (x86 | x64)
  • Windows 10 1909 (x86 | x64)
  • Untuk Windows Server dan ARM Based, bisa langsung cek pada halaman berikut.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation