Microsoft Siapkan Peningkatan Besar Untuk Gaming di Windows 11 Tahun Depan!

Microsoft baru baru ini kembali menegaskan ambisinya untuk menjadikan Windows 11 sebagai platform gaming terbaik, yap mulai update besar yang dijadwalkan akan hadir pada tahun 2026 nanti, Microsoft berencana untuk menghadirkan peningkatan performa yang secara khusus ditujukan untuk para gamer dan perangkat genggam / handheld modern.

"We’re committed to making Windows the best place to play, and we will continue refining system behaviors that matter most to gaming,"

Nah menurut mereka, ada beberapa fokus utama untuk menjadikan Windows 11 lebih ringan, cepat dan optimal untuk gaming, dimana itu mencakup background workload management, power and scheduling improvements, graphics stack optimizations, dan updated drivers.

Baca Juga : Obsidian, Aplikasi Catatan Dengan Konsep Local-First!

Selain itu, Microsoft juga mengkonfirmasi bahwa fitur Auto SR (Super Resolution) juga akan hadir di perangkat handheld tahun depan yang pertama tentu akan hadir duluan di perangkat Xbox Ally X dengan AMD’s Ryzen AI NPU.

TONTON JUGA:

Bagi yang belum tahu, AutoSR sendiri adalah sebuah fitur upscaling yang memungkinkan tampilan visual jadi lebih tajam dan smooth, artikel hal ini bisa kamu baca pada halaman berikut.

Selain itu nih guys, Microsoft juga akan memperluas dukungan ASD atau Advanced Shader Delivery yang mana akan memuat shader game saat proses download, mempercepat waktu peluncuran game dan mengurangi stutter dan konsumsi daya pada peluncuran pertama. Nah kabarnya, ASD saat ini sudah tersedia di ROG Xbox Ally dan Ally X, dan Microsoft sedang mengerjakan integrasi awal untuk lebih banyak perangkat dan storefront.

Yah intinya sih kebanyakan ini memang ditujukan untuk perangkat handheld, namun bisa juga ini akan berdampak pada perangkat PC konvensional, namun mari kita lihat nanti guys, karena jelas ini adalah kabar baik bagi para gamer yang menggunakan Windows 11.

Via : Microsoft, Windows Central


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation