NuAns Neo versi Internasional Terancam Batal Dibuat?

nuansKabar kurang sedap datang dari NuAns yang kini tengah berniat memasarkan smartphone NuAns Neo yang memakai Windows 10 Mobile secara global. Ada apa?

Smartphone yang sejak bulan Juli lalu ditawarkan di Kickstarter ini hingga kini masih sepi peminat. Saat ini baru ada 439 orang yang berminat membelinya di Kickstarter dengan total dana yang terkumpul sekitar USD 125 ribu.

NuAns sendiri memasang target USD 725.000 dan dana ini diharapkan akan terkumpul pada 9 Agustus mendatang. Tapi, kurang 20 hari jelang deadline tersebut, belum sampai 20 persen juga uang yang terkumpul.

Jadi, dibuat atau batal dibuat?

Diketerangannya, NuAns baru akan memproduksi NuAns Neo versi global kalau uang USD 725.000 tersebut terkumpul. Atau dengan kata lain, jika dana yang ada dibawah target tersebut, maka dipastikan akan batal dibuat.

NuAns Neo sendiri adalah sebuah smartphone Windows 10 Mobile untuk kelas menengah dan sudah support Continuum. Ia punya desain yang menarik dengan beragam cover, dock continuum-nya juga unik karena juga berfungsi sebagai lampu meja. Awalnya, NuAns Neo hanya dijual di Jepang saja.

NuAns Neo versi global ini dijual lewat kampanye di Kickstarter dan dengan harga spesial khusus early bird. Harganya sendiri mulai USD 270 atau sekitar Rp 3,55 juta (kurs Rp 13.170).

Jika dana itu terkumpul, maka smartphone NuAns Neo versi Global ini akan mulai dikirim pada bulan November mendatang.

Buat kamu yang sudah berminat dengannya, apa komentar kamu?

via Neowin, Kickstarter

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi. Email: indrakrisnadi(at)hotmail.com

Post navigation