Baik WIndows 11 atau bahkan Windows 10, kedua OS ini telah mengandalkan berbagai optimasi kernel untuk memastikan performa perangkat keras untuk berjalan maksimal, dimana salah satunya jelas adanya fitur Cache Aware Scheduling (CAS), yang merupakan sebuah teknik scheduling yang memperhatikan tata letak cache CPU agar beban kerja dapat dialokasikan dengan lebih efisien.
Nah mengenai fitur tersebut, untuk kamu pengguna Linux ada kabar baik nih, karena Linux juga an mendapatkan fitur serupa melalui patch kernel terbaru.
Secara umum sih bisa dibilang, CAS atau Cache Aware Scheduling ini bekerja dengan prinsip scheduler harus menyadari kondisi cache CPU secara real-time dengan tujuan untuk memaksimalkan cache hits dan meminimalkan cache misses dan bounces. Sehingga, dengan itu siklus CPU bisa digunakan lebih produktif dan performa keseluruhan akan meningkat.
Masih dalam tahap pengembangan!
Fitur Cache Aware Scheduling (CAS) untuk Linux sendiri saat ini memang masih dalam tahap pengembangan dan uji coba, sehingga jelas belum ada tanggal resmi yang diumumkan.
⚡️ Akhirnya Kebagian Sinyal 5G di Rumah, Sekencang Apa?
Selain itu, kabarnya perangkat server dan CPU multi-core besar akan jadi prioritas, misalkan Intel Xeon atau AMD EPYC karena jumlah core-nya yang sangat banyak, Workload pararel berat dan Last Level Cache yang besar, jika pengguna pakai Desktop High End, jelas mungkin akan mendaptkan keuntungan yang sama dengan CPU kelas Server.
Meskipun begitu, jangan khawatir karena Desktop juga akan mendapatkan manfaat dari Cache Aware Scheduling (CAS), tapi skalanya berbeda dibanding server atau desktop high‑end. Sebagai contoh misalnya Core i5 atau Ryzen 5 yang hanya punya 6–8 core, CAS akan tetap bisa mengurangi cache misses sehingga aplikasi sehari‑hari terasa lebih responsif dan jelas ini adalah kabar yang baik dong.
Selain itu, pengalaman penggunaan Desktop juga akan lebih mulus, karena scheduler menaruh thread di core dengan cache yang paling siap.
Namun mari kita lihat nanti, karena jelas ini akan sangat menarik, apalagi jika kamu adalah pengguna Linux, karena meskipun peningkatan yang akan dihadirkan dari CAS ini tidak sebesar CPU multi-core besar sepert EPYC atau XEON, namun tentu dampaknya juga akan sedikit terasa bagi pengguna desktop rumahan biasa.
Bagaimana menurutmu? komen dibawah guys dan berikan pendapatmu.
Via : LWN
