Tahukah Kamu, Rufus Juga Tersedia di Microsoft Store!

Sedikit informasi singkat untuk kamu para pengguna Rufus, bahwa ternyata Rufus juga tersedia di Microsoft Store loh, tentunya dengan hadir di Microsoft Store, auto update dari aplikasi ini kini lebih terintegrasi di Microsoft Store.

Nah kenapa hal ini bisa terjadi?, bagi yang belum tahu, Microsoft Store kini juga bukan hanya menyediakan aplikasi UWP saja , melainkan PWA dan bahkan aplikasi Win32, dimana dengan itu tentu opsi dan pilihan aplikasi akan menjadi lebih beragam.

Mengenai rufus sendiri, Rufus yang hadir di Microsoft Store ini adalah aplikasi Win32 yang meskipun tampak seperti UWP, namun file executions dari aplikasi ini akan tersimpan di C:\Program Files\WindowsApps\19453.net.Rufus_3.18.1877.0_x64__y8nh7bq2a8dtt\rufus

Sedangkan itu untuk User Experiencenya sendiri sama saja seperti Rufus yang bisa kita dapatkan di situs resminya, namun seperti yang saya katakan tadi, kini proses update dari aplikasi ini lebih mudah karena sudah terintegrasi dengan Microsoft Store.

Jika kamu tertarik mencoba Rufus versi Microsoft Store ini, kamu bisa langsung saja meluncur ke halaman berikut.

TONTON JUGA:

Bagaimana menurutmu mengenai Rufus versi Microsoft Store ini? sudahkah kamu mencobanya?

Referensi : GitHub


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation