Windows 10 Mobile Insider Preview Build 14367 Kini Tersedia untuk Pengguna Slow Ring

Windows 10 Mobile Insider Preview Build 14367 Kini Tersedia untuk Pengguna Slow Ring

Beberapa hari yang lalu Microsoft merilis Build 14367 untuk pengguna Fast Ring, dengan membawa cukup banyak perbaikan didalamnya. Hari ini, Microsoft mengumumkan bahwa Windows 10 Mobile Build 14367 bisa digunakan oleh pengguna Slow Ring.

Build 14367 Mobile Slow Ring

Hal ini mengindikasikan bahwa performa yang diberikan pada Build ini cukup memuaskan untuk digunakan sebagai daily use sehingga Microsoft membawanya ke versi Slow Ring.

Belakangan ini, disamping bergantinya kepala program Windows Insider menjadi Dona Sarkar. Microsoft tengah sibuk membuat Windows 10 sebaik mungkin dengan gencar merilis Build-build baru ke Fast Insider agar mendapatkan feedback untuk nantinya dipersiapkan pada dead-line Anniversary update (sekitar akhir juli nanti).

TONTON JUGA:

Untuk saat ini, pengguna Fast Ring bisa mencoba Build 14371 yang baru dirilis hari ini untuk Mobile dan PC menyusul. Sedangkan jika kamu berada di Slow Ring, kamu bisa mencoba langsung Build 14367 untuk Mobile dan Build 14366 untuk PC.


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation