Perangkat Surface memang kurang terkenal di negara Indoensia, bahkan untuk para author WinPoin sendiri hanya mas Kiki saja pengguna Surface, tidak ada yang lain.
Baca Juga : Review Microsoft Surface Pro 3 – Perangkat Portabel Keren dengan Syarat dan Ketentuan Berlaku
Mengenai perangkat Surface, berdasarkan bocoran terbaru seperti dilansir dari WinAero, tampaknya Surface Duo 2 akan membawa tiga kamera, tepat seperti pada gambar berikut.
Menurut rumornya, modul kamera yang akan dibawa mencakup kamera standar, kamera ultra wide dan kamera telephoto, tentu saja ini cukup menarik dan sudah menjadi cukup standar membawa tiga modul tersebut untuk perangkat Android sekelasnya.
Namun, berdasarkan pendapat pribadi saya, ini kok jelek amat. Kameranya sangat menonjol dan terlihat kurang estetik untuk sekelas perangkat yang mungkin memiliki harga jutaan hingga belasan juta rupiah.
Selain itu, dari segi spesifikasi, rumornya Surface Duo 2 akan hadir dengan processor Snapdragon 888 dan sudah mendukung 5G dan NFC, namun tetap saja ini masih rumor dan mungkin tiga kamera yang akan hadir di perangkat ini tidak sama seperti pada gambar diatas, karena jika sampai tampil seperti itu, saya yang bahkan tidak ingin membeli perangkat ini makin tidak ingin membelinya karena kameranya sangat tidak estetik sekali.
Nah bagaimana menurutmu mengenai hal ini? silahkan berikan komentarmu dibawah guys.
Via : WinAero