Chrome OS Flex Kini Tersedia Untuk PC dan Mac

Pada bulan Februari 2022 lalu, Google memperkenalkan Chrome OS Flex sebuah Chrome OS versi ringan dan gratis, OS ini sendiri dapat diinstal pada PC mana pun, termasuk hardware yang sudah jadul sekalipun.

Sekeder informasi, Chrome OS Flex ini adalah pengembangan dari Project CloudReady Newerware. Yang mana Newerware adalah salah satu perusahaan yang diakuisisi oleh Google pada akhir tahun 2020 lalu. Secara umum, Chrome OS Flex ini sangat mirip dengan Chrome OS biasa. Namun tentu ada sejumlah batasan yang ada didalamnya.

Tujuan dari Chrome OS Flex ini seperti yang dikatakan Google adalah untuk membantu mengurangi limbah elektronik, dimana dengan Chrome OS Flex, pengguna dapat terus menggunakan perangat jadul mereka, karena pada dasarnya Chrome OS Flex sangat bergantung pada teknologi cloud dan thin client sehingga memungkinkan system tidak memakan banyak daya.

Nah untuk hardware requirement dari Chrome OS Flex ini sendiri adalah sebagai berikut:

  • Architecture: x86-64, chips from Intel or AMD
  • RAM: 4 GB
  • Storage: 16 GB
  • USB Boot Support
  • BIOS: Full access to boot from USB and write changes.
  • Processor and Graphics: Components released before 2010 may cause problems with the OS.

Namun meskipun begitu, perlu dicatat bahwa graphics Intel’s GMA 500, 600, 3600, dan 3650 tidak memenuhi Chrome OS Performance Requirements.

Nah mungkin nanti akan saya coba bagaimana Chrome OS Flex ini, dan jika kamu ingin mencoba lebih dulu, kamu bisa mempelajari cara instalasi dan hal lainnya mengenai Chrome OS Flex pada halaman berikut.

Oh iya, karena dikatakan Chrome OS Flex ini mendukung hampir semua perangkat bahkan perangkat jadul sekalipun, ini termasuk perangkat Mac lama yang sudah tidak mendapatkan pembaruan MacOS dari Apple.

Via : Google, WinAero

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation