Didirikan pada tahun 2017, Microsoft Soundscape adalah aplikasi yang unik dimana aplikasi ini akan menawarkan 3D Audio Augmented Reality untuk merasakan lingkungan sekitar dengan cara yang imersif.
Setelah diluncurkan di tahun 2017, pada tahun 2018 aplikasi ini juga tersedia di iOS.
Nah kawan kawan, mengenai aplikasi ini, beberapa waktu lalu, Microsoft mengumumkan bahwa mereka akan menjadikan aplikasi Soundscape ini menjadi Open Source pada 3 Januari 2023 tahun depan.
Lebih khusus lagi nih, source code aplikasi akan dirilis di GitHub pada tanggal tersebut, lengkap dengan dokumentasi dan cara membangun serta menggunakannya, mantap bukan?
“As Microsoft Research continues to expand into new accessibility innovation areas, we hope the open-source software release of the Soundscape code supports the community in further developing confidence and utility of spatial audio navigation experiences.“
Nah untuk kamu yang mungkin ingin ikut mencoba mengembangkan aplikasi ini, silahkan tunggu tanggal 3 Januari 2023 nanti ya, dimana link GitHub akan mulai tersedia pada tanggal tersebut.
Via : Microsoft