Setelah kemarin kita mendapatkan game Encased, dan beberapa game lainnya dari Epic Games Store, hari ini Epic Games kembali membagikan salah satu judul game pada platform mereka. Berjudul Metro: Last Light Redux, games ini sebenarnya sudah pernah dibagikan juga secara gratis pada tahun 2020 via GOG Store dan 2021 lalu, dimana WinPoin juga pernah mengabarkan hal tersebut.
Dan mengenai games ini, kurang lebih Metro: Last Light Redux ini seperti game Metro 2033 Redux, yang mana ini adalah game survival FPS yang sangat seru, karena game ini bercerita pasca perang nuklir di Moskow, Rusia. Tujuan dari game ini sebenarnya sangatlah mudah, yakni kamu harus meng-explore berbagai tempat yang ada di dalam game dan temukan tempat aman untuk bertahan hidup, tapi jangan sampai terpapar oleh radiasi nuklir atau terinfeksi oleh mahluk yang ada disana.
Buat yang penasaran dengan gameplay dan grafis dari game ini, mending kamu cek trailer di bawah:
Jadi, langsung saja deh, untuk kamu yang tertarik dan ingin memainkan game ini, kamu gak perlu spek PC yang tangguh dan berikut adalah spek minimum untuk dapat memainkan game tersebut:
- System: Windows Vista / 7 / 8 / 10 (64-bit)
- Processor: Dual Core CPU (2.2+ GHz Dual Core CPU or better)
- Memory: 2 GB RAM
- Graphics: GeForce 8800 GT 512 MB or better
- DirectX: V. 10
- Storage: 10 GB available space
Bagaimana? tertarik? jika kamu dulu belum sempat mendapatkan games ini, kini kamu silakan langsung saja kunjungi link yang sudah WinPoin sediakan berikut untuk mengklaim game ini sebelum jam 11 malam ini.