Baru baru ini ada satu hal yang menarik ketika saya pertama kali membuat browser Google Chrome, dimana browser ini akan menampilkan prompt pemilihan Default Search Engine seperti pada gambar berikut.
Nah pada halaman learn more dijelaskan bahwa hal ini disesuaikan dengan undang undang wilayah / region, yang seperti kita tahu biasanya hal ini hanya diterapkan di region EU atau European Union saja.
Tetapi, pada kasus yang saya alami dengan region Indonesia yang saya settings di Windows 11, tampaknya Chrome juga akan menampilkan pilihan serupa sama seperti pengguna di region EU. Namun apakah kamu juga mendapati hal yang sama? coba komen dibawah guys.
Selain itu, pilihan default search engine yang diberikanpun cukup beragam, mulai dari Bing dari Microsoft, Ecosia, DuckDuckGo, Google dan Lainnya yang dapat pengguna pilih dengan bebas.
Pemilihan ini wajib dimana jika tidak maka browser Google Chrome tidak dapat saya akses sama sekali guys. Nah untuk pemilihan disini saya memilih Google namun tentu bisa kita atur kembali dari halaman Settings jika seandainya kita ingin melakukan perubahan.
Apakah kamu mendapati perubahan ini juga? coba komen dibawah guys, sayapun cukup penasaran mengingat belum ada informasi detail dari Google sama sekali mengingat biasanya perubahan seperti ini hanya terjadi di Region EU saja.