Kamera berukuran besar dengan sensor gahar mencapai 41 MP merupakan salah satu ciri khas Lumia 1020. Kelebihan inilah yang membuat banyak penggemar Lumia fotografi harap-harap cemas menantikan dirilisnya device penerus Lumia 1020. (Baca juga: Keren..Lumia 1020 Menjadi Inti dari Robot Teleskop Otomatis Ini)
Semenjak Nokia dibeli Microsoft belum ada juga tanda-tanda kehidupan dari penerus Lumia 1020 ini. Namun hari ini ada sebuah foto yang bocor ke publik — dimana meskipun sudah di blur untuk dirahasiakan, tetapi dari besarnya kamera sangat terlihat bahwa device ini adalah penerus dari Lumia 1020.
Dari foto tersebut terlihat sensor kamera berukuran besar yang dilengkapi dengan double flash — atau mungkin juga Xenon flash di bagian atas.
Kemungkinan Microsoft memang akan banyak merilis flagship dan penerus-penerus Lumia high end setelah Windows 10 Mobile Final dirilis nanti. Selain mendukung fitur Continuum yang canggih namun butuh resource specs yang besar, mungkin Microsoft merasa nanggung jika harus merilis flagship Lumia hanya beberapa bulan sebelum Windows 10 Mobile dirilis.
Mungkinkah ini Lumia 1040? Mungkin saja.
via evleaks