Cara Mengaktifkan Radio FM di Lumia 950

Saat update ke Windows 10 Mobile, maka salah satu hal yang mengecewakan adalah tidak ada lagi fitur Radio FM yang handy dan biasa kita temukan di Windows Phone 8.1. Namun saat baru saja membeli Lumia 950, saya lebih terkejut lagi karena bukan saja kesulitan menemukan radio FM: Ponsel ini tidak dapat memutar radio FM! Setelah agak lama mencari informasi, baru saya ketahui bahwa fitur yang memungkinkan chip menangkap siaran radio FM telah diblokir oleh pihak Microsoft. Saya kurang tahu alasannya, yang jelas upaya saya memasang segala macam aplikasi pihak ketiga Radio FM selalu gagal.

Jika kamu sangat menginginkan Radio FM, maka kamu bisa ‘membuka’ fitur tersebut dengan memanfaatkan Interop Tool. Ini adalah alat yang sering digunakan penggemar Windows 10 Mobile untuk mengubah registry dan memunculkan berbagai macam fitur unik di Windows 10 Mobile.

Jika kamu belum pernah menggunakannya, dan awam terhadap Interop Tools, begini cara memanfaatkannya.

1| Buka Settings > Update & Security > For Developers, lalu aktifkan Developer Mode dengan cara tap pada Developer Mode.

2| Download dan instal Interop Tool dari Mega. Ada dua cara melakukan ini. Yang pertama, kamu bisa menggunakan PC dan langsung mengikuti tautan yang saya sisipkan tersebut. Download, lalu salin dari PC ke perangkat Lumia 950 menggunakan kabel data. Cara kedua adalah download langsung menggunakan Edge di Lumia 950. Namun jangan lupa, kamu harus terlebih dahulu mengubah Edge ke Desktop Mode. Dari percobaan yang saya lakukan, lebih mudah menggunakan cara pertama ketimbang cara kedua. Jika sudah berhasil download. Gunakan File Explorer untuk menelusuri tempat kamu menyimpan paket Interop Tools tadi. Tap dan Instal!

3| Setelah instal, Interop Tools akan ditampilkan di bagian Settings > Extras

4| Buka Interopt Tools lalu ketuk Registry Browser.

5| Gulir ke

HKEY_LOCAL_MACHINE/SOFTWARE/Microsoft/FMRadio/OEM/NotPresent

6| Ubah nilai registry key dari 1 menjadi 0

Nah, selanjutnya kamu tinggal download aplikasi Radio FM pihak ketiga (karena yang orisinil dari Microsoft sudah tidak ada) di Microsoft Store. Setelah mencoba beberapa aplikasi, menurut saya yang paling mudah digunakan (dan iklannya paling tidak intrusif) adalah RadioFM dari developer bernama Skorczi. Kamu bisa download langsung dari Microsoft Store ini.

Untuk banyak orang, Fitur Radio FM masih merupakan salah satu fitur ‘wajib’ di ponsel. Mendengarkan informasi lalu lintas dari Radio FM merupakan salah satu aktivitas saya saat berkendara keliling kota.

Ungkapkan kesan-kesan kamu tentang Radio FM dan Lumia 950 di kolom komentar berikut.

 

Kudos to MSPoweruse

Kiki Sidharta

Penulis Winpoin yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar Windows Phone lewat akun Twitter @kikisidharta

Post navigation