Lagi! "123456" Masih Duduki Password Terburuk Sepanjang Tahun 2019

Masih ingat sekitar 24 desember 2018 lalu, WinPoin pernah mengabarkan bahwa “123456” Masih Menempati Urutan Pertama Password Terburuk di Tahun 2018, dan kini, satu tahun telah berlalu, dan ternyata “123456” masih menduduki posisi pertama.

Berdasarkan data dari SplashData, yang menunjukan angka 1 sampai 50 urutan password paling buruk sepanjang 2019, kombinasi 123456 masih menduduki posisi pertama.

Berikut urutan 1 – 10.

# 10 – 123123
# 9 – 111111
# 8 – iloveyou
# 7 – 12345
# 6 – 12345678
# 5 – 1234567
# 4 – kata sandi
# 3 – qwerty
# 2 – 123456789
# 1 – 123456

Kombinasi angka 123456 bisa dibilang sangat mudah untuk ditebak. dan anehnya masih ada saja pengguna yang menggunakan kombinasi tersebut untuk pengamanan akun miliknya.

Diindonesia sendiri masih banyak orang yang menggunakan password dengan urutan angka “123456”, “abcd123”, dan paling parah adalah ketika masih banyak orang tidak mengubah password dan username akun di access point jaringan mereka yang secara default masih user “admin” pass “admin”.

Kira kira 2020 nanti apa ya?

Via : teamsid

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation