Bing.com atau Bing Search yang dapat kamu akses melalui browser desktop kini mendapatkan sebuah fitur baru yang sudah cukup lama hadir pada saingannya Google. Fitur tersebut adalah kemampuan untuk melakukan pencarian menggunakan suara (Voice Search).
Untuk menggunakan dan mengaktifkan fitur ini, pengguna dapat melakukan klik pada icon pada search box yang tersedia, dan selainjutnya dropdown fitur Voice Search akan muncul disana. Namun sebelum itu, pastikan dulu akses Microphone sudah kamu ijinkan.
Fitur ini tentu cukup bermanfaat untuk digunakan dan menjadi alternatif selain pengguna harus mengetikkan sesuatu menggunakan keyboard. Namun sayangnya fitur ini tidak dapat digunakan untuk Region Indonesia, jadi jika kamu adalah pengguna Bing dan ingin mendapatkan fitur ini, kamu harus mengatur Region dari Bing menjadi United States – English.
Nah bagaimana menurutmu mengenai fitur ini? silahkan berikan pendapat dan opinimu mengenai hal ini dikolom komentar dibawah.
Via : OnMSFT