Project Monarch : Bocoran Pertama dari Microsoft One Outlook!

Beberapa hari lalu, dikabarkan bahwa Microsoft tengah mengembangkan sebuah Mail Client Baru yang bertujuan untuk menggantikan seluruh Mail Client yang ada, termasuk Outlook Web, Outlook dari Microsoft Office, dan Mail & Calendar yang preinstalled dengan Windows 10.

Diberi namecode Project Monarch, aplikasi baru yang dikembangkan Microsoft ini kabarnya akan berukuran lebih kecil daripada aplikasi Mail & Calendar yang telah ada, selain itu berdasarkan rumornya, aplikasi ini akan memiliki sejumlah fitur OS Integrations Native seperti penyimpanan offline, share target, notifications, dan lainya.

Dan terkait dengan Project Monarch, baru baru ini sebuah gambar bocoran diberikan oleh pengguna twitter @jessejarvi, dimana secara jelas menunjukkan Project Monarch ini akan diberi nama One Outlook, tepat seperti yang telah dikabarkan sebelumnya.

Dari segi tampilan, pada dasarnya sangat mirip dengan apa yang Microsoft Outlook Web berikan, hal tersebut karena Project Monarch dibuat dengan basis yang sama berdasarkan teknologi web.

Apakah ini UWP?

Berdasarkan penjelasan dari @jessejarvi, aplikasi adalah aplikasi Win32 dan bukanlah aplikasi UWP.

It’s a separate, standalone Win32 app. RIP UWP. It will replace the people/contacts/mail app tho. And maybe even the Office suite Outlook.” Ungkap @jessejarvi.

Dan tentu karena bukanlah aplikasi UWP, kita bisa mengaksesnya tanpa harus ada internet, itulah yang Microsoft katakan mengenai fitur native seperti penyimpanan offline yang hadir di aplikasi ini.

Untuk saat ini, pengembangan masih dilakukan Microsoft, dan aplikasi One Outlook ini belum dapat pengguna gunakan, namun suatu saat nanti ketika semuanya sudah siap, hanya satu saja aplikasi ini untuk menggantikan seluruh aplikasi Mail Client yang Microsoft miliki.

Nah semoga saja pengembangan aplikasi ini lancar dan dapat menggantikan Mail Client yang telah ada, karena sejujurnya cukup ribet juga melihat ada Outlook dari Microsoft Office dan juga Mail & Client yang pada dasarnya memiliki fitur yang sama, dan semoga saja ketika sudah siap, aplikasi ini tidak memakan banyak memory dan ringan untuk digunakan.

Nah bagaimana menurutmu mengenai project Monarch ini? silahkan berikan pendapat dan opinimu dikolom komentar dibawah.

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation