Ketika pabrikan ponsel semakin banyak merilis smartphone baru, justru berbalik dengan HMD Global yang merilis dua ponsel fitur terbarunya, Nokia 105 dan 130.
Meskipun sebagai ponsel yang sederhana, tapi fitur yang dimiliki Nokia 130 terbilang sudah lumayan. Ponsel dengan bahan dari plastik polycarbonate ini punya layar 1.8 inch, RAM 4MB, memori internal 8MP, plus slot microSD hingga 32GB.
Baca Juga:
- Nokia 3310 ‘Reborn’ Dijual di Indonesia, Ini Harganya!
- Tiga Nokia Android Lulus TKDN, Siap Dijual di Indonesia?
Nokia 130 dilengkapi dengan kamera VGA, radio FM, pemutar musik atau MP3 Player, dan sejumlah games seperti Snake Xenzia serta game Gameloft lainnya yang bisa dicoba-beli. Ada pula fitur khas feature phone Nokia, lampu senter.
Baterainya sendiri berkapasitas 1020 mAh, terbilang besar untuk sebuah feature phone. Diklaim ponsel ini bisa bertahan hingga 1 bulan dalam posisi standby.
Sedangkan Nokia 105 menjadi ponsel paling sederhana yang dirilis kali ini, ditujukan khusus untuk ber ‘halo-halo’ ria. Ia punya layar warna 1.8 inch, bodi polycarbonate, RAM 4MB, memori internal 8MB. Fitur lampu senter juga masih ada.
Berbeda dengan Nokia 130, Nokia 105 tidak memiliki fitur kamera maupun MP3 Player. Beruntung, masih ada fitur FM Radio dan juga game Snake Xenzia. Baterainya sendiri 800 mAh dan diklaim punya waktu standby hingga 1 bulan.
Kedua ponsel dengan OS Nokia S30+ ini hadir dengan fitur dual SIM.
Soal harga, Nokia 105 dijual dengan harga USD 14.50 dan USD 15 atau sekitar Rp 200 ribuan masing-masing untuk versi single SIM dan dual SIM. Warna yang tersedia ada biru, putih, dan hitam.
Sedangkan Nokia 130 dijual seharga 21.5 atau sekitar Rp 290 ribuan, dengan pilihan warna merah, abu-abu, dan hitam.
via HMD Global