Mozilla beberapa waktu lalu telah merilis versi baru Firefox 101, dimana didalam versi ini ada sejumlah peningkatan yang dihadirkan, dan salah satunya adalah kini di Firefox 101, prompt download yang sempat dihilangkan di Firefox 97 telah dibawa dihadirkan kembali secara default.
Mengenai prompt download ini, meskipun pada Firefox 98 kamu bisa Mengembalikan Prompt Download Firefox Lama dengan sedikit trik singkat, namun kemampuan tersebut belum secara default dihadirkan kembali, dan kabar baiknya, setelah versi 101 dirilis, kemampuan ini kini sudah default ada di browser tanpa harus ada langkah ekstra untuk mengaktifkannya.
Seperti pada gambar diatas, opsi Ask whether to open or save files kini sudah ada dan sudah dapat pengguna pilih kembali.
Selain membawa peningkatan pada prompt download, ada sejumlah peningkatan lain pada Firefox 101, dimana kini di Firefox 101 telah menghadirkan dukungan untuk multiple microphones ketika melakukan video conference dan adanya magnifier untuk form di Android versi 9 dan yang lebih tinggi, disamping hal tersebut Firefox kini mendukung prefers-contrast media query, yang memungkinkan situs mendeteksi apakah pengguna telah meminta konten web dengan kontras yang lebih tinggi atau lebih rendah.
Untuk para developer, terlebih untuk para developer web, dimana beberapa informasi tambahan mengenai fitur baru di Firefox 101 dapat kamu lihat pada changelog berikut.
Nah bagaimana menurutmu? apakah kamu suka dengan peningkatan pada Firefox 101 ini? komen dibawah guys.
Via : Neowin