Sudah bukan rahasia umum lagi jika Google Chrome memang banyak memakan sumber daya RAM, bahkan untuk membuka beberapa tab saja bisa menghabiskan 700 MB – 2 GB RAM, bahkan untuk laptop dengan sumber daya minim dengan RAM 4 GB kebawah, menggunakan Chrome akan terasa lebih berat lagi, apalagi jika ingin melakukan multitasking dengan beberapa aplikasi lain.
Dengan hal tersebut, sepertinya Google mendengar banyak keluhan serta kritikan terkait masalah ini, dan mereka sedang mengembangkan sebuah fitur baru yang akan mengatasi masalah tersebut.
Seperti yang dikemukakan oleh ChromeStory, Google saat ini sedang menjajaki peningkatan yang disebut Disable Best Effort Tasks, yang pada dasarnya bermuara pada fitur baru yang akan menahan tugas-tugas tertentu sampai browser ditutup.
Seperti yang diketahui Chrome menjalankan berbagai proses di latar belakang, misalnya, ia membagi tab, plugin, ekstensi ke dalam prosesnya sendiri. Memiliki berbagai proses aktif dapat menyebabkan penggunaan memori yang lebih tinggi. Dan ketika Flags Pada Chrome://flags > “Disable Best Effort Tasks” dinyalakan, semua tugas dengan prioritas terendah tidak akan dieksekusi.
Masih harus dilihat bagaimana dan kapan Google akan mengimplementasikan pembaruan ini di Google Chrome, sama seperti fitur Never Slow Mode yang sudah dibahas kemarin, Fitur baru ini juga masih dalam tahap pengembangan pada Google Chrome Experimental. Namun setidaknya dengan fitur baru ini maka penggunaan ram pada browser chrome kedepannya akan sedikit lebih ringan, semoga saja.
Bagaimana menurutmu akan hal ini? berikan komentarmu dibawah guys.
Via : ChromeStory