HOT : Skype Dapatkan Dukungan Custom Background Images!

Kini hampir semua perusahaan mewajibkan para karyawannya bekerja dari dalam rumah, bahkan aktivitas perkuliahan, sekolah dan aktivitas umum lainnya dikerjakan juga dari rumah.

Terkait hal tersebut tentunya segala aktivitas pekerjaan juga dilakukan dari rumah, termasuk itu rapat, presentasi dan lainnya, dan jika kamu adalah pengguna Zoom sebagai platform komunikasi yang kamu gunakan, kamu pasti mengenal dengan Custom Background yang bisa kamu set ketika kamu melakukan Video Call / Video Conference, dan itu tentunya menjadi sebuah Hit besar, karena memang cukup menarik dan membuat orang orang dalam jaringan komunikasi yang sama tidak teralihkan fokusnya dengan background dibelakang rekannya.

Karena fitur tersebut cukup disukai banyak orang, Microsoft kini mengikuti langkah Zoom dengan menambahkan dukungan Custom Background Images pada Skype, meskipun memang sebelumnya Skype mendukung fitur Blur Backgroud, namun Custom Background Images adalah hal baru yang tentunya lebih menarik.

Untuk mengatur Custom Background Images kamu bisa mengaksesnya pada Audio & Video settings. Langkahnya bisa juga kamu mempelajari pada halaman Microsoft berikut,

Image Via Thurrot

Belum Tersedia Pada Skype Versi Microsoft Store

Berdasarkan catatan dari Neowin, untuk saat ini fitur dari Custom Background Images ini belum mendukung Skype versi Microsoft Store, jadi mau tidak mau kamu yang ingin menggunakan fitur tersebut harus mendownload versi Desktop Win32 (.exe) dari Skype pada halaman berikut.

Fitur tidak ada di Skype versi Microsoft Store

Baca Juga : Aplikasi Skype Versi Microsoft Store Digantikan Dengan Versi Desktop?!

Sedangkan selain itu, bagi kamu yang sudah menggunakan Skype versi Desktop, pastikan kamu update sampai versi 8.59.0.77 atau yang paling baru untuk menggunakan fitur Custom Background Images ini.

Nah bagaimana menurutmu dengan fitur ini? silahkan berikan pendapat dan opinimu mengenai hal ini dikolom komentar dibawah.

Via : Microsoft, Thurrot, Neowin

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation