Mantap, Update Microsoft Store Bikin Update Aplikasi Win32 Jadi Makin Mudah!

Seperti yang telah kita tahu, Microsoft Store saat ini bukan hanya menghadirkan aplikasi UWP dan PWA saja melainkan juga menghadirkan aplikasi klasik Win32. Metode installernya sendiri sebenarnya masih sama, namun dalam satu portal yang sama, tentu pengguna bisa mencari dan melakukan instalasi dengan lebih mudah.

Nah melalui update Windows 11 versi 27758 dari Canary Channel. Microsoft Store telah diperbarui dengan minimal versi 22411.1401 atau yang lebih baru, ternyata ada peningkatan pada bagaimana update aplikasi Win32 bekerja.

Baca Juga : Windows 11 24H2 Kini Tersedia Untuk Lebih Banyak Pengguna, Sudah Minim Bug?

Jadi, kini pengguna Windows dapat memperbarui aplikasi Win32 yang mengandalkan mekanisme external update langsung di Microsoft Store, dimana Microsoft mencatat bahwa aplikasi yang disediakan dan diperbarui oleh publishernya tidak akan diperbarui secara otomatis.

Dengan kata lain, pengguna harus membuka bagian library atau halaman Apps Store dan mengeklik “Update”. Sementara itu, semua aplikasi lain yang dihosting di Microsoft Store tetap dapat diperbarui secara otomatis di latar belakang.

Nah dengan itu, jika kamu menginstall aplikasi Win32 dari Microsoft Store, kamu bisa memperbarui aplikasi dengan lebih mudah dalam satu waktu saja. Jadi kamu tidak perlu masuk ke masing masing aplikasi dan melakukan pembaruan secara mandiri, karena dengan peningkatan fitur ini, proses update aplikasi akan dipermudah dan dipercepat demi kenyamanan pengguna.

Namun perlu diingat bahwa peningkatan ini masih dalam pengujian, jika kamu saat ini adalah pengguna Windows 11 Canary, kamu tentu sudah bisa mencoba fitur ini.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation