Microsoft Meyakini LTE Bawaan Akan Menjadi Standar Baru untuk Laptop

via MSPoweruser

Tren terbaru yang didorong Microsoft sejak 2017 lalu adalah Always Connected PC. Microsoft bersikeras bahwa format komputer ringan ini adalah standar baru untuk laptop mendatang! Hal ini diungkapkan oleh Zhang Yongli, Vice President Microsoft Greater China di acara Computex 2018 beberapa hari lalu.

Yongli mengungkapkan bahwa LTE bawaan dan 5G akan menjadi ‘bagian integral dari notebook‘ dan hal ini akan mengubah bagaimana sebuah notebook dirancang. Koneksi cepat yang mudah diakses ini berarti kita tidak perlu lagi khawatir dengan storage terbatas perangkat karena Cloud bisa menjadi pilihan ekspansi dan dengan sistem 5G, tidak akan susah untuk mengakses data yang kita simpan tersebut.

Microsoft sejak tahun lalu sudah mendorong produksi tipe perangkat Always Connected PC bersama Qualcomm dan Intel, serta membuat API yang memungkinkan pengguna untuk membeli paket data saat diperlukan. Fasilitas yang memungkinkan ini adalah eSIM yang memang diperuntukkan untuk laptop. Di AS, cara transaksinya cukup hanya mengklik tombol Buy di Microsoft Store.

Modem bawaan yang selalu aktif berarti perangkat ini dapat selalu dilacak dari mana saja di seluruh penjuru dunia, seperti halnya smartphone modern bekerja, dan hal ini tidak dapat dinonaktifkan kecuali kartu SIM dilepaskan.

Apakah kamu tertarik untuk menjelajahi dunia baru dengan perangkat Always Connected PC ini? Memang belum jelas kapan masuknya ke Indonesia, akan tetapi dengan adanya ASUS, Lenovo, dan HP yang memiliki jalur penjualan di Indonesia, kemungkinan ini terbuka lebar dan mungkin kamu akan menyaksikan peralihan teknologi besar-besaran dalam hal komputer jinjing!

 

 

Sumber: MSPoweruser

Kiki Sidharta

Penulis Winpoin yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar Windows Phone lewat akun Twitter @kikisidharta

Post navigation