Microsoft Photos Dapatkan Dukungan Format JXL

Beberapa minggu lalu kita sempat mengabarkan bahwa Microsoft Hadirkan Ekstensi Format JPEG XL Untuk Windows 11 dimana saat itu, dukungan tersebut baru mencakup pada JPEG XL extensions yang dapat pengguna install dari Microsoft Store dan baru terintegrasi via preview di thumbnail file explorer Windows 11 – dengan kata lain masih belum terintegrasi dengan Microsoft Photos.

Namun waktu berlalu, dimana kini melalui update Microsoft Photos versi 2025.11030.20006.0 untuk para pengguna Windows 11 Insider, Microsoft mulai menghadirkan dukungan format JXL tersebut secara langsung di aplikasi tersebut guys.

Due to popular requests, the Photos app now supports JXL files.

Nah seperti dalam kutipan diatas, karena format tersebut menjadi salah satu permintaan populer dari pengguna, maka Microsoft memutuskan untuk mengintegrasikan dukungan tersebut ke Microsoft Photos secara langsung.

Bagi kamu yang belum tahu, format JPEG XL dapat dikatakan menjadi penerus format JPG yang sudah cukup ketinggalan jaman. Meskipun begitu, format ini mudah digunakan seperti JPG dan tidak memiliki masalah kompatibilitas yang terkait dengan format lain seperti HEIF dan AVIF.

Namun, JPEG XL memiliki kemampuan kompresi yang sangat baik dan membantu pengguna untuk menghemat hingga 75% storage sekaligus mendukung color gamut yang lebih luas. Selain itu, format ini juga mendukung encoding dan decoding yang lebih cepat.

Peningkatan Lainnya

Selain menghadirkan dukungan dan integrasi format JXL, Microsoft Photos versi 2025.11030.20006.0 juga telah menghadirkan sejumlah fitur tambahan termasuk adanya sub menu pada context menu Windows 11, dimana seperti pada gambar dibawah, jika kamu klik kanan pada gambar dan pilih photos, maka kamu akan dihadapkan pada beberapa opsi lain mencakup Edit with Photos, Erase Object with Photos, Create with Designer dan Visual Search with Bing.

Selain itu ada juga opsi Copilot yang bisa kamu akses dari menu di aplikasi Microsoft Photos seperti pada gambar berikut.

Nah menarik bukan?, dengan peningkata ini bukan hanya mendapatkan dukungan JXL saja, namun ada beberapa peningkatan lain yang menambah integrasi antara Windows 11 dan juga Copilot.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation