Microsoft Rilis Cumulative Update Juli 2023 Untuk Pengguna Windows 10

Selain merilis cumulative update untuk Windows 11 versi 21H2 dan 22H2, Microsoft tentunya merilis update yang sama untuk para pengguna Windows 10 22H2 yang mana menjadi versi terakhir dari Windows 10 Consumer Editions.

Baca Juga : Microsoft Rilis Cumulative Update Juli 2023 Untuk Pengguna Windows 11

Cumulative update yang dihadirkan di Windows 10 ini adalah update KB5028166 dan akan mengubah Build OS menjadi 19045.3208, namun sayangnya dalam halaman release note update ini, tidak ada informasi detail mengenai apa saja yang ditingkatkan dan diperbaiki di update ini.

Review : Ulasan Saya Setelah Mencoba Sosial Media Threads dari Meta

Selain itu, seperti yang kita tahu saat ini Windows 10 cukup stabil untuk para pengguna gunakan, dimana laporan mengenai Bug baru bisa dikatakan cukup jarang untuk kita temukan, sehingga dengan itu, informasi mengenai perbaikan dan peningkatan via cumulative update pun cukup sedikit untuk dapatkan.

Nah apakah kamu masih menjadi pengguna Windows 10? jika iya dan kebetulan kamu saat ini menggunakan Windows 10 22H2, kamu sudah bisa mendapatkan update ini melalui halaman settings > update & security > windows update > check for updates, kemudian download & install update KB5028166 yang tersedia disana.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation