Minggu ini, Microsoft kembali merilis update build baru untuk para pengguna Windows 11 Insider Canary, dimana build baru yang dihadirkan adalah Build 25936 yang tentunya membawa cukup banyak peningkatan didalamnya. Apa sajakah itu? mari kita bahas guys.
Yang pertama ada Post-OOBE Experiences baru yang mana ketika kamu mencoba melakukan clean install Build ini, kamu akan menemukan tiga experience yang otomatis diluncurkan di perangkat kamu sesaat setelah proses OOBE, ketiga experience tersebut mencakup :
- Jika kamu memilih ‘Development Intent’ dalam halaman ‘Lets Customize Your Experience’ selama OOBE, Dev Home akan diluncurkan secara otomatis di perangkat kamu setelah sign in dan membuka desktop untuk pertama kalinya setelah pengaturan OOBE.
- Jika kamu memilih ‘Development Intent’ dalam halaman ‘Lets Customize Your Experience selama OOBE, aplikasi Get Started akan diluncurkan secara otomatis di perangkat kamu setelah sign in dan membuka desktop untuk pertama kalinya setelah pengaturan OOBE. Aplikasi Get Started akan menampilkan alur yang dipersonalisasi yang akan membantu kamu mempelajari lebih lanjut tentang Dev Home dan memberi kamu kesempatan untuk membuka Dev Home.
- Jika kamu memilih untuk ‘Restore’ perangkat Anda selama OOBE, aplikasi Get Started akan otomatis diluncurkan pada perangkat kamu setelah kamu sign in ke perangkat untuk kedua kalinya setelah menyelesaikan OOBE. Aplikasi Get Started akan menampilkan alur yang dipersonalisasi yang akan membantu kamu mempelajari tentang aplikasi dan pengaturan utama, memberi tahu kamu bahwa Windows telah dipulihkan/ restored di perangkat yang kamu gunakan dan menunjukkan cara mengakses aplikasi yang restore di Start Menu atau Task Manager.
Post-OOBE Experiences ini bertujuan untuk membantu pengguna mempelajari fitur baru dari Windows 11 dan membantu untuk menyelesaikan proses device setup.
Selain dari peningkatan utama tersebut, ada sejumlah perbaikan dan peningkatan lain yang dihadirkan, termasuk adanya kemampuan untuk memilih warna custom di Dynamic Lighting.
Kemudian ada peningkatan pada tampilan Settings Task Manager yang kini disesuaikan dengan gaya Windows 11, serta fitur End Task yang tersedia dihalaman System > For Developers tidak lagi memerlukan developer mode yang diaktifkan terlebih dahulu.
Dan yang pasti, update ini memperbaiki dua known issues di Build sebelumnya, dimana itu mencakup perbaikan opsi end task di Taskbar yang tidak bekerja, dan perbaikan pada update .Net yang tidak berjalan dengan normal.
Jika kamu belum mendapatkan update ini, kamu sudah bisa mendapatkannya secara manual melalui halaman Settings > Windows Update > Check for Updates.
Via : Microsoft