Smart Battery Case dari Apple Membuat Geger Jagat Teknologi

Apple Smart Battery CaseTak bisa dipungkiri, Apple memang jago sekali mendesain produk mereka menjadi simply awesome. Bahkan Bill Gates sendiri mengakui, mendiang Steve Jobs memiliki selera yang bagus sekali dalam membuat sebuah produk. Saya sendiri juga mengagumi sosok Steve Jobs setelah membaca buku biografi dari Walter Isascson.

Namun baru-baru ini, Apple merilis sebuah aksesoris untuk iPhone 6S berupa Smart Battery Case dengan desain yang membuat gempar berbagai situs teknologi.

Saya pribadi berusaha fokus pada sisi positif produk tersebut, seperti bahan material luar dari soft elastomer pada bagian luar dan soft microfiber pada bagian dalam, yang membuat produk tersebut lentur, enak digenggam dan mudah dipasang, tidak seperti battery case lain yang keras, mampu menambah masa penggunaan sampai 25 jam, tapi tetap saja…. (terdiam panjang)

Ternyata bukan hanya para orang kebanyakan, reaksi serupa juga muncul dari fanboy apple sendiri yang terkenal amat loyal. Ada yang mencibir, tidak percaya, bahkan marah.

Coba simak bagaimana reaksi editor blog luar negeri serta deveoloper iOS berikut:

https://twitter.com/reneritchie/status/674236881702383617

https://twitter.com/mantia/status/674223722790653952

https://twitter.com/tapbot_paul/status/674214519321718784

Untuk yang tertarik memilikinya, Kamu bisa membeli Smart Battery Case ini di Apple Online Store yang dijual seharga $99 atau jika dikonversikan menjadi rupiah sekitar 1,3 juta rupiah.

Bagi mereka yang mampu mengorbankan tampilan demi menambah performa, tentu desain ini tidak masalah dan akan sangat bermanfaat. Tetapi bagi mereka yang mempertahankan estetika sebuah produk, desain ini akan sangat tidak enak dipandang.

Seandainya Steve Jobs masih hidup, entah bagaimana reaksinya saat ini. Namun, kembali lagi bagaimana menurut kamu? Is it worth or not?

Dan juga, jika Microsoft yang mendesain cover seperti ini sebagai aksesoris produk Lumia dan Windows Phone lainnya, apakah kamu akan membelinya?

Bagikan pendapatmu disini :)

via: MakeMac

Ardan Legenda

Author dan Illustrator yang mencintai teknologi.

Post navigation