Tahukah Kamu, Di Windows 11 Tidak Ada Tombol Refresh di Desktop

Mungkin banyak pengguna Windows 10 yang penasaran dengan Windows 11, namun saat ini masih belum berniat mencoba Windows 11 baik via Windows Insider atau di Virtual Machine sekalipun.

Nah jika kamu salah satu orang yang penasaran dengan Windows 11, kamu harus sering baca baca di WinPoin karena kami menyediakan berbagai informasi terbaru mengenai Windows 11, salah satunya adalah artikel ini, dimana tahukah kamu bahwa di Windows 11, kamu tidak akan menemukan tombol refresh di Desktop, yap, tombol yang sangat ikonik bagi para pengguna OS Windows, karena saya tahu pastinya setiap pengguna Windows selalu menekan klik kanan > Refresh di Desktop saat mereka gabut.

Nah, disini saya menggunakan Windows 11 Insider Preview build 22000.51, dan tepat seperti yang dapat kamu lihat pada gambar diatas, di context menu (pada desktop), disana tidak lagi menampilkan opsi refresh yang mana harusnya muncul di bawah opsi Sort by.

Untuk sebagian orang, harusnya menghilangnya tombol refresh ini bukanlah sebuah hal yang mengejutkan, karena memang pada dasarnya refresh masih dapat dilakukan dengan menekan tombol F5, namun tentu untuk sebagian lainnya hilangnya opsi ini cukup membuat kita merasa kehilangan, karena tidak bisa lagi menekan klik kanan > refresh beberapa kali saat sedang merasa gabut atau merasa hal tersebut bisa menambah kecepatan system operasi (padahal tidak sama sekali).

Tidak Menghilang, Namun Disembunyikan

Saya edit sedikit, karena artikel ini mungkin sempat membingungkan para pembaca, karena saat ini jika perhatikan lebih jauh, sebenarnya Refresh masih ada, hanya saja kamu perlu melalui langkah yang sedikit lebih jauh dengan menekan Show more options untuk menampilkan Context menu lama yang sudah kita kenal.

Mengenai hal ini penjelasan singkatnya saya tulis di artikel Kenapa Ada Dua Context Menu di Windows 11?, dan meskipun ini hanya perkiraan saya dan beberapa orang di forum komunitas OS Windows saja, namun nantinya Context menu lama ini mungkin akan dihilangkan untuk membuat seluruh bagian komponen Windows menjadi lebih konsisten.

Fungsi Refresh Yang Sebenarnya!

Kegunaan refresh di Windows sebenarnya adalah untuk memperbarui tampilan desktop yang sedang dibuka, termasuk misalnya untuk menyelaraskan tampilan ikon di desktop, menampilkan file atau icon yang tidak muncul, atau bahkan kadang tidak ada yang berubah sama sekali.

Refresh di Windows ini tentunya berbeda dengan yang hadir di Browser, dimana jika di Browser, Refresh atau Reload akan memuat ulang seluruh halaman yang sedang pengguna buka. Jadi meskipun Refresh dihilangkan di Desktop Windows 11, hal ini sebenarnya bukanlah sebuah masalah, apalagi tak ada alasan untuk melakukan refresh berulang kali seperti yang biasanya banyak pengguna OS Windows lakukan.

Nah bagaimana menurutmu mengenai dihilangkannya Refresh di Desktop Windows 11 ini? komen dibawah guys.

*Update 2 Juli 2021

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation