Tips Produktivitas: Kapan Waktu Terbaik Mencatat Daftar Tugas?

Mencatat jadwal, janji temu, tindakan yang perlu dilakukan, atau proyek-proyek yang sedang dikerjakan merupakan aktivitas yang penting dilakukan untuk menjaga kinerja kamu tetap terarah dan terpantau. Dalam era digital seperti sekarang, ada banyak tipe daftar tugas alias to-do list yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas. Kamu bisa menggunakan 2Day, Microsoft To-Do, Reminder dari iOS/MacOS, dan banyak lagi. Bahkan tipe-tipe aplikasi Microsoft terkenal karena dapat diakses nyaris dari semua perangkat sehingga memang akan sangat membantu untuk produktivitas.

Nah, sekarang pertanyaan penting berikutnya setelah sekian banyak alternatif untuk menulis sebuah daftar tugas: Kapan waktu terbaik untuk menyusun daftar tugas atau to-do list?

 

Tulislah To-Do List Sebelum Tidur 

via Haoge Weibo page

Scullin et al (2018) melakukan penelitian yang menggunakan dua kelompok partisipan, kelompok pertama diminta menulis to-do list sebelum tidur, sementara kelompok kedua tidak. Ternyata kelompok yang menulis to-do list sebelum tidur terbukti tidur lebih nyenyak, bangun dengan segar dan lebih fokus dalam menjalani hari. Menurut para peneliti, penyebab hal ini adalah karena partisipan secara mental ‘menghapuskan’ beban tanggung jawab sebelum tidur, sehingga secara teoritis mereka membebaskan pikiran dari beban sebelum tidur. Bahkan melalui penelitian tersebut, didapat data bahwa kelompok yang sebelum tidur menulis to-do list terlebih dahulu, akan tidur 9 menit lebih cepat dibandingkan rata-rata partisipan yang tidak menulis daftar tugas sebelum tidur.

Jika kamu sering susah tidur, terutama jika karena terlalu banyak memikirkan hal-hal yang perlu kamu lakukan besok, kamu dapat mencoba hal ini sebagai sebuah bentuk terapi. Tulislah sebuah daftar tugas sebelum tidur, baik secara digital (menggunakan apps) atau manual dengan menggunakan kertas dan pena.

 

Baca kembali To-Do List Setelah Bangun

Tidak harus setelah bangun tidur langsung memeriksa, akan tetapi akan bagus jika di pagi hari kamu meluangkan waktu untuk memeriksa daftar tugas yang kamu buat semalam. Ini akan memberikan kamu fokus lebih baik dalam menyiapkan berbagai hal yang akan kamu kerjakan di hari itu.

 

Bonus: Manfaat Tambahan Jika Menggunakan Microsoft To-Do

Jika kamu menggunakan Microsoft To-Do, baik di Windows 10 Mobile, iOS, atau Android, maka kamu akan mendapati fitur My Day. Ini adalah fitur yang memungkinkan kamu untuk berfokus pada beberapa tugas utama yang penting pada hari tersebut.

Cukup masukkan daftar tugas milik kamu ke My Day, maka kamu akan mendapatkan semacam ‘ruang fokus’ tersendiri yang berisi tugas-tugas penting yang perlu kamu lakukan di hari tersebut.

 

Kesimpulan

Berdasarkan penelitian ahli, upaya mencatat atau membuat daftar tugas yang terbaik adalah pada malam hari, yang kemudian perlu di-review atau baca ulang pada pagi harinya. Melakukan tindakan ini memiliki banyak manfaat. Selain kamu akan lebih produktif karena lebih fokus pada tugas-tugas penting sepanjang hari, kamu juga akan lebih mudah tidur dan lebih nyenyak. Tidak ada salahnya kamu coba tips ini untuk lebih produktif!

 

 

Referensi

Scullin, Michael K., Krueger, Madison L., Ballard, Hannah K., Pruett, Natalya, & Bilwise, Donald L., (2018). The effects of bedtime writing on difficulty falling asleep: A polysomnographic study comparing to-do lists and completed activity listsJournal of Experimental Psychology: General, 147(1), 139-146.

Preidt, Robert. (2018). To-Do List before Bedtime Prompts Better SleepHealthDay

Specktor, Brandon. (2018). Writing a To-Do List Before Bed Could Help You Sleep. LiveScience.

Kiki Sidharta

Penulis Winpoin yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar Windows Phone lewat akun Twitter @kikisidharta

Post navigation