Windows 11 Build 22621.1776 Akan Jadi Moment 3 Update

Seperti yang telah kita tahu, selain merilis major update yang kini akan dirilis sekali setiap tahun, beberapa bulan sekali Microsoft akan merilis sebuah update yang biasa kita sebut dengan moment update dimana dalam update tersebut akan ada sejumlah fitur baru yang disisipkan.

Setelah beberapa bulan lalu kita mendapatkan moment 2 update yang pada dasarnya membawa peningkatan pada file manager dan sejumlah komponen Windows 11, kali ini Moment 3 akan segera dirilis dan kini sudah tersedia untuk para pengguna Insider Release Preview gunakan.

Nah Build yang akan menjadi Moment 3 sendiri dikabarkan adalah Build 22621.1776 yang saat ini sudah mulai tersedia untuk para pengguna Insider Release Preview, lalu apakah ada fitur baru didalamnya?, tentu aja ada dan bahkan ada banyak guys.

Oke kita sebut saja perubahan paling mencolok, yaitu diubahnya opsi multitasking pada halaman settings yang kini hanya akan menampilkan 20 most tabs di Microsoft Edge, selain itu adanya opsi untuk memunculkan detik pada bagian jam di system tray, adanya opsi untuk USB 4 dihalaman Settings, adanya halaman Presense Sensing dan masih banyak lagi.

Baca Juga : Microsoft Rilis Update KB5026446 Untuk Windows Insider Release Preview

Nah karena dalam versi ini sudah mulai diperkenalkan fitur baru yang memang telah diuji cukup lama di versi Insider yang lain, tentu ini membuka kemungkinan bahwa Build ini akan menjadi bagian dari Moment 2 update yang diperkirakan akan dirilis pada patch tuesday di bulan depan, atau paling cepatnya akan dirilis dalam preview update diakhir bulan ini.

Dan untuk kamu yang menginginkan fitur baru di Windows 11, tentu memperbarui system ke versi terbaru tentu sangat direkomendasikan, dan sesuai dengan pengalaman saya menggunakan Build ini, rasanya tidak ada bug dan masalah yang saya dapatkan.

Apakah kamu sudah ada yang mendownload dan mengunakan Build ini? komen dibawah guys.

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation