Sudah beberapa hari ini saya mencoba Windows 11 Insider Preview Build 22000.51, dan ternyata meskipun OS ini sangat keren dengan banyaknya perubahan dan fitur baru yang diberikan, sayangnya ada sejumlah masalah yang saya rasakan, apa sajakah itu?
Yang pertama, ketika saya membuka file Explorer dan klik kanan di folder manapun saya berada untuk memunculkan Context Menu, maka Context Manu yang terbilang baru ini agak sedikit glitch dan tampilannya agak sedikit berantakan.
Tepat seperti pada gambar diatas, bisa dilihat Anak panah dan tulisan Alt + Enter dan bagian sisi kanan lain seperti tidak muncul dengan sempurna.
Masalah kedua muncul berdasarkan laporan salah satu pembaca WinPoin Arie Eka Saputra di Disqus Comment, dimana ternyata jika “Launch folder windows in a separate process” diaktifkan,
Dengan itu, maka Windows 11 akan menampilkan File Explorer lama ala Windows 10, seperti menampilkan kembali Ribbon, menampilkan Context menu lama, dan beberapa menu lama lainnya.
Selain itu, dalam waktu tertentu terkadang ketika saya membuka aplikasi Settings, ada glitch pada aplikasi tersebut, namun setelah perangkat di restart masalah kembali teratasi. Lalu, terkadang juga Windows Search tidak berfungsi dengan baik ketika saya memasukkan input teks apapun di Start Menu.
Meski kedua masalah terakhir kadang muncul kadang tidak, namun dua sebelumnya hingga kini terus saya rasakan, nah apakah kamu mendapati masalah lain ketika mencoba Windows 11 Insider Preview Ini? komen dibawah guys.