Seperti yang telah kita tahu, sebelumnya Microsoft hanya memberikan Windows Subsystem for Android hanya untuk perangkat yang menggunakan Region US, selain itu pengguna tidak bisa mendapatkan WSA untuk selanjutnya mendapatkan pengalaman penuh Windows 11.
Nah beberapa waktu lalu dikabarkan bahwa Microsoft sudah mulai menghadirkan dukungan WSA pada lima Region berbeda selain USA dan dukungan ini kabarnya akan segera diimplementasikan.
Beberapa negara tersebut mencakup : France, Germany, Italy, Japan, dan United Kingdom.
Hal ini tentunya menjadi kabar baik bagi para pengguna yang berada di Region tersebut, karena dengan itu pengguna Windows 11 bisa mendapatkan pengalaman penuh Windows 11, tanpa harus mengubah settings region perangkatnya ke US terlebih dahulu.
Hal ini akan pertama kali diluncurkan untuk Insider!
Perlu diketahui bahwa dukungan terharap lima negara berbeda ini akan mulai diluncurkan pada sejumlah pengguna Insider terpilih terlebih dahulu, sehingga Microsoft bisa mendapatkan feedback dan untuk meningkatkan kualitas kedepannya.
Dengan itu, hingga akhirnya dukungan WSA akan tersedia untuk semua negara di Dunia, sayangnya dukungan Android untuk Windows 11 masih akan tetap terbatas.
Nah bagaimana menurutmu? apakah Indonesia juga akan mendapatkan dukungan ini? komen dan berikan opinimu dibawah guys.
Via : Pure Info Tech