Microsoft Tidak Ingin ChatBot Lain Gunakan Data Pencarian Bing!

Bing Chat saat ini mendapati kepopulerannya mengingat selain ditenagai oleh GPT-4 dari OpenAI, Bing Chat juga terintegrasi dengan Microsoft Bing yang memungkinkan Bing Chat mendapatkan informasi yang sangat banyak darisana.

Dan disela sela Microsoft yang terus meningkatkan Bing Chat mereka, kabarnya Microsoft juga akan mencoba menghentikan kemungkinan saingan mereka untuk menggunakan data pencarian dari Bing.

Seperti laporan terbaru dilansir dari Bloomberg dan The Verge, berdasarkan sumber mereka yang sayangnya dirahasiakan, Microsoft telah mengirimkan peringatan ke dua mesin pencari yang mendapatkan datanya dari Bing. Dan meski memang laporan tersebut tidak menyertakan nama mesin pencari tertentu, namun dikatakan bahwa Microsoft telah memberitahu mereka jika mereka ingin tetap menggunakan API Bing untuk menggerakan Chatbot mereka sendiri, Microsoft dapat membatalkan kontrak mereka dan menarik dukungan Search Engine Bing mereka.

"We've been in touch with partners who are out of compliance as we continue to consistently enforce our terms across the board . . . . We'll continue to work with them directly and provide any information needed to find a path forward." ungkap juru bicara Microsoft ke Bloomberg. 

Nah lalu Search Engine mana sih yang kemungkinan dimaksud Microsoft ini?, jika berdasarkan sejarahnya Bing juga telah menjadi sumber search engine dari Yahoo selama beberapa lama, kemudian ada DuckDuckGo yang menggunakan Bing API untuk data pencarian mereka, dan juga ada Neeva Search Service yang juga menggunakan data dari Bing.

Dari ketiga Search engine yang disebutkan diatas, hanya dua Search engine yang dikabarkan tengah mengembangkan teknologi Chatbot mereka, yaitu DuckDuckGo dan NeevaAI, namun tentu bisa saja ada Search Engine lain yang dimaksud oleh Microsotf tersebut.

Baca Juga : DuckDuckGo Perkenalkan DuckAssist, AI Generatif Saingan Bard dan Bing Chat

Nah dengan adanya kabar ini, ini jelas membuat Microsoft tampak ingin memonopoli data search engine mereka agar khusus untuk Bing Chat saja, dan tentu ini bukanlah sebuah masalah mengingat mungkin inipun demi kemajuan teknologi mereka sendiri.

Dan yah, kita lihat saja kedepannya akan seperti apa, mengingat saat ini Bing Chat pun masih dalam proses pengujian. Bagaimana menurutmu? komen dibawah guys.

Via : The Verge, Bloomberg

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation