Lebih dari Separuh Gamer di Steam Pake Windows 10

Game Racing Forza Horizon 3 Dirilis ke Windows 10, Ini Kebutuhan Spesifikasinya

Ayo yang merasa gamer angkat tangannya? Pada ngegame pake OS apa nih sekarang? Sebagai informasi, lebih dari separuh gamer di Steam sudah memakai Windows 10.

Menurut data statistik terbaru Steam, 50.15% gamer pake Windows 10 64-bit, serta 1.05% pake Windows 10 32-bit. Ini membawa Windows 10 dipakai oleh 51.2 persen — atau lebih dari separuh gamer di Steam.

Jumlah ini jauh diatas versi OS Windows lainnya. Windows 7 misalnya, totalnya hanya dipakai oleh 34.74% gamer — sedangkan Windows 8.x hanya 8.98% saja. Dari data tersebut jelas terlihat bahwa Windows 10 saat ini menjadi idola bagi para gamer di Steam.

Selain dilengkapi dengan DirectX 12 yang powerful, melalui Creators Update Windows 10 juga bakal dilengkapi dengan fitur baru seperti Game Mode dan Game Broadcasting yang tentunya semakin memanjakan gamer.

Baca:

Jadi jika kamu adalah gamer yang merindukan performa maksimal untuk game yang kamu mainkan, pastikan tidak melewatkan Windows 10 Creators Update yang akan dirilis 5 April (melalui Update Assistant) dan 11 April (melalui Windows Update) nanti.

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Platform Agnostic.

Post navigation