File ISO Windows 10 PC Insider Build 16251 Dirilis, Download Disini!

Cara Mendownload File ISO Windows 7 Langsung dari Microsoft

Pada akhir bulan kemarin, Microsoft resmi merilis Windows 10 build 16251 untuk pengguna yang perangkatnya sudah terdaftar dalam program Windows Insider Fast Ring.

Pada build ini, Microsoft menghadirkan banyak sekali fitur baru seperti hasil pencarian di Cortana. Lalu ada Voice Command untuk Restart, Shutdown, dsb memanfaatkan Cortana dan juga Peningkatan Experience Boot Up serta berbagai peningkatan lainnya.

Dan masih ada satu fitur penting yang sangat menarik yakni fitur integrasi antara perangkat Windows 10 dengan Android dan juga iPhone! Untuk hal yang lebih detail mengenai berbagai fitur tersebut, kamu bisa kunjungi halaman berikut ini.

Semua fitur tersebut merupakan bagian dari Windows 10 Fall Creators Update yang akan dirilis dalam waktu dekat, kemungkinan pada bulan September 2017. Akan tetapi, kalau kamu tidak sabar dan ingin mencoba semua fitur tersebut, kamu bisa mencobanya sekarang juga!

Yup, hari ini, file ISO Windows 10 build 16251 sudah tersedia! Yup, file ISO ini sudah bisa kamu download langsung dari server Microsoft dan seperti biasanya, ada 5 pilihan versi ISO Windows 10 yang bisa kamu download. Jadi, silakan unduh sesuai dengan yang kamu inginkan:

  • Windows 10 Insider Preview
  • Windows 10 Insider Preview Enterprise
  • Windows 10 Insider Preview Education
  • Windows 10 Insider Preview Home Single Language
  • Windows 10 Insider Preview Home (China)

Kamu bisa mengunduh file ISO tersebut menggunakan link berikut ini. Oh iya, ada hal perlu kamu tahu, jika kamu berencana menggunakan file ISO ini untuk clean install, pastikan kamu masuk dengan akun Microsoft yang sudah terdaftar dalam program Windows Insider.

via Microsoft

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Xiaomi Mi4 dan Xperia XA Ultra

Post navigation