Fitur Edit Saved Password Kini Tersedia di Edge Chromium

Pertama kali diperkenalkan Google Chrome pada versi Canary 86.0.4226.0, fitur edit saved password akhirnya kini telah dibawa ke Edge Chromium versi Canary terbaru.

Fitur ini adalah sebuah penambahan baru yang akan memungkinkan pengguna untuk melakukan pengeditan password yang telah tersimpan (Saved Password) pada halaman Settings >Profiles > Saved Passwords di Edge Chromium.

Untuk mendapatkan fitur ini, pengguna harus sudah menggunakan Edge Chromium Canary 88.0.673.0  atau yang lebih baru, dan selanjutnya pengguna akan mendapati sebuah opsi edit pada tombol more di halaman edge://settings/passwords.

Meskipun untuk saat ini masih berada di channel canary namun fitur ini tentunya sangat bermanfaat bagi para pengguna yang sering mengganti password mereka secara berkala.

Namun tentu untuk mereka pengguna password manager seperti PasswordX, Lastpass dan lainnya, fitur ini bukanlah sebuah fitur yang perlu diperhatikan.

TONTON JUGA:

Nah bagaimana menurutmu mengenai fitur ini? silahkan berikan pendapat dan opinimu dikolom komentar dibawah.

Via : Techdows


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation