Hot : Kamu Tidak Bisa Hapus Akun Threads Tanpa Menghapus Akun Instagram!!!

Secara resmi, Meta meluncurkan sosial media baru mereka (Threads) pada lebih dari 100 Negara, Termasuk Indonesia, dimana tentu untuk awal yang baik, sosial media ini setidaknya kini sudah memliki 2 juta pengguna terdaftar.

Baca Juga : Baru Beberapa Jam, Ada 10 Juta Pendaftar Untuk Peluncuran Thread

Namun kawan kawan, ada informasi yang wajib kamu tahu nih, dimana kabarnya pengguna tidak bisa menghapus akun Threads tanpa menghapus akun Instagram pengguna tersebut. Mengenai hal ini Meta mengkonfirmasi bahwa menghapus akun Threads memang akan mengakibatkan penghentian akun Instagram yang ditautkan, jadi jangan sembarangan hapus ya guys.

Nah selain itu, dalam halaman privacy policy yang diterbitkan baru baru ini, Meta merinci alasan dari keputusan ini dimana menurut Meta, profule Threads merupakan bagian integral dari akun Instagram pengguna. Akibatnya, meskipun pengguna dapat menonaktifkan profile Threads mereka kapan saja, mereka hanya dapat menghapusnya dengan menghapus akun Instagram terkait.

Threads will integrate with third-party services ("Third Party Services") via an interoperable protocol, which will allow Threads users to share content with, view and interact with content from, follow, and be followed by people outside of Threads who use such services ("Third Party Users"). This integration with Third Party Services is not available at launch but will be coming to Threads soon.

You may deactivate your Threads profile at any time, but your Threads profile can only be deleted by deleting your Instagram account.

Jadi dengan kata lain, kamu tidak bisa menghapus akun Threads kamu tanpa menghapus akun Instagram mengingat keduanya saling berkaitan dan bahkan kamu memerlukan akun Instagram untuk memulai sosial media berbasis teks baru dari Meta ini.

Jangan lupa follow https://www.threads.net/@gylang_satria

Via : Meta, Neowin

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation