Percaya atau tidak, era baru Windows PC baru saja dimulai. Setelah lama berkutat dengan prosesor x86 seperti Intel dan AMD, kali ini Microsoft bersama Qualcomm dan berbagai OEM partner mulai mengoyak market PC dengan laptop Windows 10 ARM yang ditenagai oleh Snapdragon 835. (Baca: Sebuah Revolusi — Full Windows 10 PC di Hardware Smartphone! )
HP Envy x2 menjadi salah satu generasi pertama dari PC ARM ini. Lalu seperti apa HP Envy x2 ini dan apa saja kelebihannya dibanding tablet PC Intel / AMD pada umumnya?
Desain HP Envy x2
Secara desain HP Envy x2 sangat mirip dengan Microsoft Surface. Berbentuk tablet hybrid dengan cover keyboard yang sekaligus menyatu jadi stand, HP Envy x2 bisa menjadi tablet seutuhnya, sekaligus laptop seutuhnya.
Dibandingkan iPad Pro, HP Envy x2 ini lebih tipis dengan ketebalan hanya 6.9mm saja. Beratnya juga ringan, kurang dari 680 gram. Padahal body nya sudah menggunakan aluminum yang tentu saja menambah kesan premium.
Saat ditutup, HP Envy x2 lebih mirip seperti buku catatan — lengkap dengan pen stylus nya. Pokoknya, sebelas dua belas lah dengan Microsoft Surface.
Spesifikasi HP Envy x2
Berikut ini adalah detail spesifikasi HP Envy x2:
- Qualcomm Snapdragon 835 2.2GHz
- Layar 12 inch beresolusi 1920 x 1280
- 4GB / 8GB RAM
- 256GB Internal Storage
- microSD
- USB-C
- Kamera belakang 13MP
- Kamera depan 5MP
- Modem Qualcomm X16 Gigabit LTE, always connected
- Baterai dengan daya tahan 20 jam penggunaan
Ringkas, Baterai Awet, Selalu Konek Internet
Dibandingkan laptop / tablet PC dengan prosesor berbasis x86, ada beberapa kelebihan PC ARM seperti HP Envy x2 ini. Pertama, karena tidak mudah panas dan tidak memerlukan cooling fan, bentuknya jadi tipis, ringkas, serta tidak berisik saat digunakan. Kedua, keawetan baterainya jadi melonjak drastis. HP Envy x2 ini bahkan bisa digunakan hingga 20 jam lamanya! Sedikit lebih boros dibandingkan laptop ARM lain Asus NovaGo yang bahkan bisa dipakai hingga 22 jam. (Baca: Windows 10 ARM Punya Daya Tahan Baterai yang Luar Biasa)
Dan ketiga, HP Envy x2 jadi always connected alias selalu terhubung ke internet layaknya sebuah ponsel. Berbagai notifikasi juga bakal terus tersinkronisasi layaknya smartphone.
Windows 10 S — Bisa Upgrade ke Pro
Secara default HP Envy x2 bakal hadir dengan Windows 10 S. Otomatis kamu hanya bisa install aplikasi dari Windows Store saja. Tetapi sama seperti Surface Laptop, kamu bisa upgrade ke Windows 10 Pro secara gratis agar bisa menjalankan berbagai software desktop klasik di laptop ARM ini. (Baca: Kamu Bisa Upgrade Gratis dari Windows 10 S ke versi Pro)
Harga HP Envy x2
HP belum mengumumkan secara resmi berapa harganya, tetapi tentu tidak akan jauh berbeda dari Asus NovaGo yang juga laptop ARM dengan bandrol harga 8 jutaan rupiah.
Dengan keawetan baterai, ringkasnya desain, dan always connected yang ditawarkan, tertarikkah kamu untuk beralih ke laptop ARM?
Bagikan pendapat kamu disini
images via engadget