Kemampuan Akses File Android Tanpa USB di Windows 11 Mulai Dirilis!

Dua bulan lalu Microsoft mulai memperkenalkan sebuah fitur baru pada Windows 11 dimana dengan fitur ini akan Memungkinkan Pengguna Mengakses File di Smartphone Tanpa USB di Windows 11 secara langsung.

Nah fitur ini pertama kali diungkap oleh leaker @PhantomOfEarth di X dimana menurutnya, Cross Devices Experience Host akan memungkinkan file di perangkat smartphone untuk tampil di file explorer. Contohnya sendiri seperti pada gambar dibawah, dimana pada halaman Manage Mobile Devices, disana akan tampil opsi Show mobile devices in file Explorer.

Dan dua bulan berlalu, tepat beberapa waktu lalu Microsoft telah mengumumkan ketersediaan fitur ini dengan perilisan yang akan mereka lakukan secara bertahap bagi para pengguna Insider (Beta, Dev, Canary dan Release Preview) yang telah menggunakan aplikasi Link to Windows versi 1.24071 atau yang lebih baru di Android.

Baca Juga : Cara Menghubungkan Smartphone Android Dengan Windows 11

Nah jika kamu sudah mendapatkan fitur ini dan sistem serta perangkat kamu telah mendukung, kamu bisa cek pada halaman Settings > Bluetooth and Devices > Mobile Devices > Manage Devices.

Dan jika ada opsi Access in File Explorer, pastikan kamu telah mengaktifkan opsi tersebut. Setelah itu, kamu dapat mengakses semua file di Android kamu tanpa harus terkoneksi via USB.

Persyaratan Yang Harus Dipenuhi!

Namun sebelum semua hal tersebut kamu lakukan, pastikan kamu telah memenuhi beberapa persyaratan berikut :

  • Perangkat Android kamu setidaknya menggunakan Android 11 atau lebih baru.
  • Kamu telah menjalankan aplikasi Link to Windows versi BETA di Android dengan (versi 1.24071 atau yang lebih tinggi).
  • Kamu telah terdaftar dalam Program Windows Insider, menjalankan Windows 11, dan PC kamu ikut serta dalam salah satu dari 4 Channel Insider.

Menarik untuk dicoba bukan?, nah komen dibawah jika kamu sudah mendapatkan fitur ini guys, dan yang pasti ini akan sangat menarik apalagi pengguna dapat mengakses file mereka secara langsung dari Windows 11 tanpa harus menghubungkan perangkat via USB seperti sebelumnya.

Masalah Yang Diketahui

Karena fitur ini masih baru dan masih dalam pengujian publik, ada sejumlah masalah yang saat ini diketahui dan berikut adalah diantaranya:

  • Dengan adanya fitur ini, ketika kamu menghapus file Android dari PC, file tersebut akan dipindahkan ke Recycle Bin di perangka Android kamu guys. Dan file yang dihapus akan otomatis terhapus setelah 30 hari, sesuai dengan yang ditampilkan dalam dialog yang akan muncul. Hal ini akan mempermudah proses penghapusan secara otomatis.
  • Terkadang, file yang dihapus di folder Recycle Bin baru di perangkat Android pengguna mungkin tidak muncul di File Explorer di PC. Masalah ini akan diatasi dalam pembaruan mendatang.
  • Terkadang, operasi yang dilakukan pada file Android dari PC pengguna mungkin tidak tersinkronisasi kembali ke telepon. Sebagai solusinya, kamu dapat logout dari Windows di PC dan masuk kembali.

Meskipun masih bermasalah dan tampak masih belum stabil, namun tentu ini adalah sebuah fitur yang sangat mantap apalagi jika kamu adalah pengguna aktif aplikasi Link to Windows dan aplikasi Phone Link di Windows.

Komen dibawah dan berikan pendapatmu guys.

Via : Microsoft

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation