Microsoft Akan Hentikan Penjualan Lisensi Windows 10 Akhir Bulan Januari 2023!

Baru baru ini, seperti yang dilaporkan oleh PCWorld, pada halaman resmi pembelian lisensi untuk Windows 10 Home, Pro dan Workstations yang tersedia Microsoft.com akan tampil informasi dengan deskripsi sebagai berikut:

“January 31, 2023 will be the last day this Windows 10 download is offered for sale. Windows 10 will remain supported with security updates that help protect your PC from viruses, spyware, and other malware until October 14, 2025.”

Yang mana dapat disimpulkan bahwa mulai 31 Januari 2023 atau akhir bulan ini, ini adalah hari terakhir Windows 10 tersedia untuk dibeli dari halaman resmi Microsoft, yap bahkan jika kita saat ini mengujungi halaman https://www.microsoft.com/en-id/windows/get-windows-10, kita akan dialihkan untuk mendapatkan Windows 11, alih alih Windows 10 seperti yang ingin kita lakukan.

Sementara itu, dijelaskan juga bahwa Windows 10 akan tetap mendapatkan security update setidaknya hingga 14 Oktober 2025, jadi apakah OS ini tidak akan mendapatkan feature update seperti sebelumnya?, nah ini tentu mengungkap kembali rumor bahwa Windows 10 memang tidak akan mendapatkan feature update lagi, melainkan hanya akan mendapatkan security update agar OS tetap terproteksi dari Virus, Spyware dan malware lainnya.

Jadi jika ada yang bertanya mengenai fitur baru di Windows 10, mulai saat ini kita mungkin harus sedikit menahan rasa penasaran tersebut karena kemungkinan besar bahwa Windows 10 tidak akan mendapatkan sesuatu hal yang baru dan ekslusif kembali.

Apakah Lisensi Masih Bisa Digunakan dan Dibeli?

Jawabannya tentu saja lisensi Windows 10 yang masih bisa dibeli masih bisa pengguna gunakan untuk melakukan aktivasi Windows 10, hanya saja setelah 31 Januari 2023 nanti, Microsoft sudah tidak akan lagi menjual lisensi tersebut secara langsung. Namun kamu bisa membeli lisensi dari penyedia pihak ketiga.

Nah kawan kawan, dengan ini pula, tampaknya Microsoft mencoba yang terbaik untuk mendapatkan pelanggan Windows 11 sebanyak mungkin, tapi bagaimana menurutmu? komen dibawah guys.

Via : PCWorld

Gylang Satria

Penulis, Pengguna Windows 11, Elementary OS, dan Iphone SE 2020. Tag @gylang_satria di Disqus jika ada pertanyaan.

Post navigation