Pengen Search Kayak Spotlight MacOS? Download SpotlightX!

Saya akui bahwa Spotlight di MacOS itu simpel dan minimalis, fiturnya sendiri bisa dibilang lebih powerfull dibandingkan dengan Windows Search. Dan terkait hal tersebut meskipun fitur yang diberikan masih tidak sebanding, Microsoft mulai memperkenalkan PowerToys 0.18 yang secara langsung menghadirkan PowerToys Run, sejenis Search yang lebih simpel dengan tombol kombinasi ALT + Space.

Tetapi tahukah kamu, selain dari PowerToys Run, ada sebuah aplikasi bernama SpotLightX yang dibuat oleh TorinFelton (via GitHub), aplikasi ini dikhususkan bekerja hanya untuk search yang kurang lebih fungsinya hampir sama dengan PowerToys Run, dengan tampilan yang lebih mirip Spotlight.

Dengan kata lain, aplikasi ini bisa menjadi alternatif bagi pengguna yang hanya ingin fitur search minimalis ala PowerToys Run tetapi tidak menginginkan fitur lain yang hadir pada PowerToys.

Terkait dengan SpotLightX, aplikasi ini bisa dibilang sangat baru, dan bahkan ketika artikel ini dirilis, initial commit di GitHub sendiri masih sekitar 9 hari lalu.

“I’ve recently been getting annoyed at the useless W10 search as half the time it doesn’t even do what I want it to, or autocomplete correctly, or search with the search engine and browser I want,” Developernya menjelaskan dalam halaman Reddit.

TONTON JUGA:

“So, inspired heavily by the simplistic MacOS bar-style search that pops up on your screen, I’ve made this. You can activate it using Alt+S (though I might change this at a later date), and it’ll pop up and disappear whenever you click off or enter the command, with no hassle or slow response in between at all.”

Nah seperti yang dijelaskan sang developer, kamu bisa menggunakan tombol kombinasi ALT + S untuk membuka SpotlightX, selanjutnya kamu tinggal mengetikan sesuatu disana.

Untuk kamu yang ingin mencobanya, silahkan kamu kunjungi halaman GitHub berikut. Selanjutnya untuk melakukan instalasi kamu bisa navigasi ke folder CleanUI > SpotlightSetup > Release selanjutnya klik Spotlight Setup, dan klik Run Anyway, selanjutnya instalasi akan langsung berjalan.

Aplikasi ini memang masih baru, dan mungkin masih ada bug didalamnya, namun seadainya dikembangkan dengan sangat baik, jelas akan ada banyak orang yang suka.

Bagaimana menurutmu mengenai aplikasi ini? silahkan berikan pendapatmu mengenai hal ini dikolom komentar dibawah.

Referensi : GitHub, News Softpedia


Catatan Penulis : WinPoin sepenuhnya bergantung pada iklan untuk tetap hidup dan menyajikan konten teknologi berkualitas secara gratis — jadi jika kamu menikmati artikel dan panduan di situs ini, mohon whitelist halaman ini di AdBlock kamu sebagai bentuk dukungan agar kami bisa terus berkembang dan berbagi insight untuk pengguna Indonesia. Kamu juga bisa mendukung kami secara langsung melalui dukungan di Saweria. Terima kasih.

Gylang Satria

Tech writer yang sehari‑hari berkutat dengan Windows 11, Linux Ubuntu, dan Samsung S24. Punya pertanyaan atau butuh diskusi? Tag @gylang_satria di Disqus. Untuk kolaborasi, email saja ke [email protected]

Post navigation