Microsoft baru saja merilis Windows 10 Build 10122 untuk pengguna Fast Ring. Ini merupakan build Windows 10 pertama yang dirilis dengan nomor versi diatas 10100.
Dirilisnya build 10122 untuk pengguna Fast Ring artinya masih ada cukup banyak bugs di build terbaru ini. Salah satu bugs yang paling jelas terlihat adalah browser Edge yang sering crash di PC yang menggunakan graphic card AMD.
Namun tentunya selain bugs ada juga banyak perbaikan dan fitur baru yang ada di build ini dibandingkan dengan build 10074 sebelumnya.
Hanya saja untuk masalah stabilitas tentu build 10074 (slow ring) masih lebih baik daripada build 10122 (fast ring) ini.
Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba Windows 10 Build 10122, silahkan langsung check updates di Settings > Update & Security. Pastikan settings yang kamu gunakan adalah Fast dan bukan Slow.
WinPoin sendiri sudah dalam proses download dan akan merilis review eksklusif begitu proses instalasi selesai. Stay tuned!