Anno 1404, game ini adalah sebuah game real time strategi dengan basic yang mirip dengan simcity, kita dapat memainkan permainan, membangun kota, melakukan management ekonoomi, dan beberapa hal lainnya seperti menjajah pulau lain dan lain sebagainya.
Anno 1404 History Editions ini sendiri dirilis pada tahun 2009 dan diluncurkan setelah Anno 1701 oleh Blue Byte, dan karena ini adalah History Edition, ini juga mencakup ekspansi Venesia yang memiliki aspek multiplayer kooperatif dan kompetitif.
Untuk system requirement sendiri tidak terlalu gila kok, kamu cukup memiliki system berikut saja untuk memainkannya.
- OS: Windows 7
- Prosesor: FX 4130 – 3,9 Ghz, I3-3220 – 3,3 Ghz
- Memori: RAM 4 GB
- Gambar: GTX 660, R7 265
- Penyimpanan: 7.8 GB ruang yang tersedia
Cukup ringan bukan? tentu ini sangat berat dimasanya, namun untuk sekarang, harusnya hampir semua perangkat menengah sudah dapat memainkan game ini dengan sangat baik dan lancar.
Kapan Game Ini Dibagikan?
Nah mengenai hal tersebut, Ubisoft akan membagikan game ini secara gratis loh, dimana kamu dapat mengklaim game ini pada 14 Desember 2021 di Ubisoft Connect di PC Windows, harga game ini sebenarnya tidak terlalu mahal dengan hanya $15 USD saja, namun siapa sih yang tidak suka hal gratisan?…
Bagaimana siap dan tertarik memainkan games ini? komen dibawah guys.
Via : Neowin