Microsoft Kembali Merilis Build Terbaru untuk Insider, Build 10162

microsoftbuild10162_2

Microsoft telah merilis build baru ke Insider dengan nomor build 10162. Build ini merupakan build ketiga yang dirilis dalam beberapa hari terakhir, setelah sebelumnya Microsoft merilis Build 10158 dan Build 10159. Seperti biasa untuk mendownloadnya cukup buka Settings > Update & Security > Windows Update.

microsoftbuild10162_1

Melalui blognya Gabe Aul menjelaskan bahwa update pada build ini meliputi perbaikan stabilitas, perfoma, battery life, dan kompatibilitas. Dengan perilisan yang hanya selisih hitungan hari, tentunya kita tidak bisa berharap adanya fitur baru pada build ini. Terlebih dengan semakin dekatnya perilisan Windows 10 Final yang membuat pengembangan Windows 10 Preview sudah fokus di perbaikan bugs, peningkatan performa, dan stabilitas.

Gabe juga menambahkan bagi kamu pengguna Slow Ring, Microsoft berencana menjadikan build ini sebagai kandidat untuk dirilis ke slow ring. Jika build ini minim dari bugs maka Microsoft akan membuat versi slow ring berserta ISO minggu depan. Untuk menggugah rasa penasaran, tentunya WinPoin akan mendownload build tersebut dan mencari tahu hal-hal baru yang ada didalamnya.

So, stay tuned on WinPoin ya untuk reviewnya :)

via Microsoft

Aditya Rizky

Microsoft Device and Windows beta enthusiast. akan merasa senang jika bisa saling bertukar knowledge tentang Windows dan Lumia, baik Melalui Forum atau Twitter. Bukan fanboy.

Post navigation