Proses Akuisisi Microsoft Terhadap Nokia Sudah Rampung Hari Ini!

Proses Akuisisi Microsoft Terhadap Nokia Sudah Rampung Hari Ini!

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, proses akuisisi Microsoft terhadap Nokia akan diselesaikan pada hari ini atau pada tanggal 26 April 2014 waktu Indonesia. Kedua perusahaan ini telah mensepakati kalau Microsoft telah membeli divisi bisnis ponsel dari Nokia.

Mulai hari ini Nokia akan mengembangkan HERE, Nokia Solutions & Network, dan perkembangan lainnya. Sedangkan untuk divisi mobile dari Nokia sudah menjadi milik Microsoft. Nokia Device dan Service telah dijual ke Microsoft dengan harga €5.44 milyar (Rp. 87 Triliun) dan nama perusahaannya akan berganti nama menjadi Microsoft Mobile Oy.

Stephen Elop mantan presiden dan CEO Nokia akan menjadi wakil presiden eksekutif Microsoft Devices Group, ini yang dikatakan CEO Microsoft Satya Nadella. Elop akan juga akan memimpin tim Xbox, Xbox Live, Microsoft Studios, Microsoft Hardware, Surface dan Nokia Device dan Service.

via Microsoft

Edo Chrisnado

Suka ngobrolin berbagai hal tentang teknologi. Dia hampir tidak pernah bisa tenang sebelum mengetahui kabar teknologi paling gress saat ini.

Post navigation